Kulit sehat bebas jerawat

Metode menghilangkan Bekas Jerawat Menghitam menempel di Kulit Wajah

pasang iklan di sini 1

Untuk rata-rata kaum wanita yang mempunyai masalah jerawat bukanlah sebuah kondisi menyenangkan, khususnya apabila jerawat tersebut membekas kemudian menghitam, bahkan yang parahnya berlubang pada kulit wajah. Tentu ini membuat wajah menjadi tidak cantik lagi, mengurangi kecantikan. Hal tersebut sudah tentu akan membuat kepercayaan diri menurun. Apalagi jika lubang-lubang di wajah cukup banyak karena dahulu diserang jerawat yang tidak sedikit juga. Sudah banyak orang dengan masalah wajah penuh jerawat tak sembuh-sembuh yang akhirnya tidak begitu aktif di lingkungan sosial mereka. Karena itu penyebab jerawat sering disebut menjadi sesuatu yang menakutkan ketika menyerang wajah. Mari baca selengkapnya.


Metode yang bekerja dalam menghilangkan bekas jerawat menghitam


Sekarang ini memang sudah terdapat sharing beberapa ragam cara untuk menghilangkan bekas jerawat yang memakai cara khusus dan telah terbukti bekerja dengan baik. Tetapi yang sangat disayangkan dari itu semua, adalah biaya perawatan yang cukup mahal, termasuk contohnya terapi laser yang benar-benar efektif dan bisa menghilangkan jerawat dan bekas jerawat dalam waktu singkat. Oleh karena itu bagi Anda yang budgetnya tipis bisa mencoba mencari alternatif cara yang lain, masih banyak cara lain yang lebih hemat untuk menghilangkan bekas jerawat menghitam.

Alternatif cara lain

Cara alternatif lain misalnya penggunaan obat homeopati serta obat tradisional lainnya seperti buah bengkoang juga sering digunakan. Cara tersebut bisa menghilangkan bekas jerawat dan gangguan jerawat permanen dari wajah. Namun obat jenis apapun yang Anda manfaatkan, apabila dari diri Anda sendiri sudah malas untuk membersihkan wajah dan menjaga kebersihan, maka jerawat dapat dipastikan akan datang kembali, selain itu juga akan meninggalkan bekas menghitam pada wajah. Karena itu selain mengetahui cara mengobati bekas jerawat dan mengobati jerawat, Anda pun harus mengetahui faktor penyebab jerawat. Kotoran, wajah berminyak, kedua kombinasi tersebut merupakan kombinasi sempurna menjadi faktor penyebab jerawat pada kulit wajah Anda.

Cara menghilangkan bekas jerawat langkah mudah yang dapat Anda lakukan

Biasanya jerawat dapat sembuh sendiri dengan Anda tak memberikan obat apapun, namun untuk beberapa kasus terkadang jerawat membandel, seolah tak mau sembuh, karena itu akan diperlukan bantuan salep atau obat kulit yang lainnya. Sama halnya dengan bekas jerawat, penyebab flek hitam, yang memerlukan perawatan spesial untuk merawatnya. Langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan bekas jerawat membandel di antaranya yaitu.

  • Langkah pertama: Sediakan bahan-bahan alami tradisional, putih telur, madu. Buat menjadi adonan.
  • Langkah kedua: Ketika adonan terkombinasi sempurna, oleskan merata pada wajah, kulit yang ada bekas jerawat yang hendak Anda hilangkan. Dibuat masker alami. Cuci wajah sebelum menggunakan masker putih telur dan madu ini, setelah cuci wajah lap dahulu hingga kering.
  • Langkah ketiga: Tunggu sampai masker wajah tersebut mengering, kurang lebih untuk waktu 15 menit. Selanjutnya bilas memakai air hangat dan dengan perlahan. Sesudahnya Anda lap wajah memakai handuk kering yang bersih.

Lakukan dengan rutin, seminggu minimal 3 kali. Untuk mendapatkan efek yang baik dan jangka panjang. Bekas jerawat pun akan hilang, kulit juga akan menjadi terlihat bersih dan putih. Ingat selama perawatan jangan sesekali memencet jerawat, jika masih ada jerawat yang tersisa. Karena itu nanti akan meninggalkan bekas jerawat. Sekian artikel tentang metode menghilangkan bekas jerawat menghitam menempel di kulit wajah, semoga bermanfaat.

pasang iklan di sini 2
Metode menghilangkan Bekas Jerawat Menghitam menempel di Kulit Wajah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Risnaku